Sabtu, 02 Februari 2013

Rivalitas Iannone-Marquez Berakhir?

CASOLE D’ELSA – Layaknya Jorge Lorenzo vs Dani Pedrosa di MotoGP musim lalu, kisah yang hampir serupa dimiliki Andrea Iannone dan Marc Márquez di Moto2. Namun pada musim ini, Iannone menyiratkan keraguan bisa terus melestarikan rivalitasnya dengan Márquez.
Hal ini sudah pasti disebabkan perbedaan yang dimiliki masing-masing musim ini di pacuan kuda besi level tertinggi, MotoGP. Márquez menunggangi RC213V milik Honda Repsol, sementara Iannone bisa dibilang tak punya tim dengan kelas yang sama, yaitu Pramac Ducati.
“Saya rasa, Marc akan sangat cepat musim ini. Dia punya motor resmi HRC dan itu kesempatan yang sangat bagus untuknya. Tapi saya tak bisa memikirkan persaingan dengannya saat ini. Saya hanya ingin tampil lebih baik bersama Ducati,” aku Iannone, seperti yang dilansir MCN, Jumat (1/2/2013).
Iannone hanya ingin memanfaatkan kesempatannya sendiri setelah “naik kelas” ke level tertinggi. Kendati tak sekalipun ingin merendahkan kemampuan Desmosedici GP13 miliknya, tetapi memang harus diakui bahwa tunggangan Márquez sudah lebih baik dari Ducati sendiri.
“Saya punya motivasi besar dengan tim ini. Saat saya maupun motor sudah siap, tentu saya menantikan pertarungan dengan Marc. Performa Ducati memang tidak buruk, tetapi Honda selangkah lebih baik. Harus saya akui, Marc punya motor yang bagus,” tandas rider kelahiran Vasto, 23 tahun silam tersebut.

Source: sports.okezone.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar